C. Hikmah Sholat berjamaah

            Sholat berjamaah juga memiliki fungsi dalam hubungan kemanusiaan. Hubungan ini ditunjukkan dengan simbol-simbol yang terdapat di dalamnya. Mulai dari keberadaan imam, makmum serta barisan dan lainnya. Dalam sholat berjamaah, imam diibaratkan sebagai pimpinan yang harus diikuti. Saat imam rukuk, makmum juga harus rukuk, demikian seterusnya. Proses ikutnya makmum kepada imam tidak dilakukan secara buta. Artinya, jika imam membuat kesalahan dalam bacaan, gerakan atau rukun sholat yang lain, makmum tidak boleh membiarkan, tetapi harus mengingatkannya. Begitu juga, sewaktu-waktu imam batal, tiba-tiba sakit atau mengalami kejadian luar biasa seperti lupa ingatan, maka makmum di belakangnya harus cekatan untuk maju mengganti posisi imam. 
             Saat sholat jamaah berlangsung saf atau barisan di mana makmum berdiri sholat harus lurus tidak boleh berbengkok-bengkok. Sebagaimana dikisahkan oleh Ibnu mas'ud, sahabat Nabi saw., suatu ketika saat hendak sholat berjamaah, Nabi menyentuh setiap bahu kami sambil bersabda: "Luruskan safmu, jangan bengkok-bengkok. Saf yang bengkok-bengkok akan menyebabkan atimu terpecah-pecah." (H.R.Muslim)

0 komentar:

Posting Komentar

https://sites.google.com/site/indoblogtrik/indoblogtriklovingheartsample.html Cute Onion Club - Onion Head https://sites.google.com/site/indoblogtrik/indoblogtriklovingheartsample.html